METROSIDIK.CO.ID, JAKARTA — Gempa kembali menggetarkan Indonesia pada Senin (5/4/2021). Hingga pukul 19.30 WIB, hanya satu lindu yang terjadi di Nusantara.
Laporan dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui laman resminya www.bmkg.go.id, gempa itu terjadi pukul 16.34 WIB.
Wilayah yang digetarkan gempa adalah Kabupaten Mamasa, Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar). Kekuatan gempanya 2,4 dengan kedalaman 3 kilometer.
“Pusat gempa berada di darat 8 kilometer tenggara Mamasa,” tulis BMKG dikutip Liputan6.com.
Episenter gempa berada pada koordinat titik 2.96 Lintang Selatan (LS)-119.38 Bujur Timur (BT).
Saat gempa terjadi, getarannya dirasakan kuat dalam skala II-III Modified Mercalli Intensity (MMI) di Mamasa.
Sumber: BMKG