Naik Jadi Menteri, Erick Thohir Harap Bahlil Buat Investasi di RI Lebih Powerfull

Naik Jadi Menteri, Erick Thohir Harap Bahlil Buat Investasi di RI Lebih Powerfull
Menteri BUMN Erick Thohir. Foto: Antara/Nova Wahyudi.

METROSIDIK.CO.ID, JAKARTA — Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyambut baik perubahan stasus nomenklatur Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) menjadi Kementerian Investasi.

Erick pun berharap Kementerian Investasi yang dipimpin oleh Bahlil Lahadalia yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala BKPM dapat mendorong peningkatan investasi ke dalam negeri. Menurutnya, perubahan stastus tersebut membuat kewenangan institusi ini menjadi lebih powerfull.

“Kepada Menteri Investasi, selamat sudah menjadi Menteri. Mudah-mudahan karena sudah jadi menteri, investasinya naik besar,” kata Erick dalam Rakornas Pusat secara daring, Kamis, (29-4-2021).

Erick mengatakan tulang punggung ekonomi di Tanah Air salah satunya bergantung pada kementerian yang dipimpin oleh Bahlil. Selain itu juga bergantung pada kementerian yang dipimpin oleh Erick.

Seperti slogan yang diamanatakan bahwa BUMN menjadi agen pembangunan nasional. BUMN harus bisa menjadi penopang utama pergerakan ekonomi di dalam negeri.

“Kalau kita lihat tentu BUMN ini sesuai tugasnya, harus memberikan kontribusi sebesar-besarnya,” jelas Erick.

 

 

 

Sumber:  Medcom.id

 

jasa website rumah theme
Baca juga  UPDATE 10 Januari Kasus Aktif Covid-19 Kini Ada 122.873

Pos terkait