Menanti Hasil Penelitian Vaksin Merah Putih

Ilustrasi vaksin virus korona (covid-19). Medcom.id/M Rizal

Terkait dengan mutasi virus SARS-CoV-2 dari Inggris, apakah kemudian penelitian vaksin Merah Putih melakukan penyesuaian?

Mutasi ini baru dilaporkan tanggal 13 Desember. Yang mutasi terbaru ini kan pertama kali di Inggris. Kenapa? Apa dia memang asalnya dari Inggris? Inggris yang jumlah genom sequence-nya terbanyak di dunia.

Karena pusat genomic di Inggris. Enggak heran mereka bisa menemukan segala macam. Makin banyak mengumpulkan data, makin mudah. Kita tidak punya data. Dia memengaruhi vaksin enggak? Bisa dipakai enggak?

Sekarang harus melakukan peneitian untuk melihat bagaimana hubungan mutasi tersebut terhadap efektivitas gejala klinis. Apakah penyakit ini menyebabkan penyaki ini lebih parah, bagaiman apenyebarannya.

Virus ini lebih infeksius artinya mudah meyebar. Tapi kita gak bisa bilang ini menyebabkan kematian lebih banyak. Karena itu, masih terbuka terus semua kemungkinan. Kita harus melihat semua pasien tersebut dengan gejala klinik berat seperti apa, kelompok virus apa, kita harus lakukan penelitian.

Lalu, apakah mutasi ini sudah sampai di Indonesia? Dari bulan Maret itu sampai sekarang belum ada. Tapi juga kita mesti tahu virus, bermutasi secara random seringkali. Jadi dari situ kita harus melihat terus seperti apa virus yang ada di indoneisa. Dari 125 genome sequencing dari Indonesia yang ada, belum ditemukan mutasi tersebut. Untuk itu kita harus lakukan sequencing lebih banyak.

 

Terkait dengan banyaknya masyarakat yang meragukan vaksin karena berbagai hal, salah satunya kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI), apa pesan Eijkman?

Pasien atau penerima vaksin itu bisa dipatau terus supaya tidak keluar side effect. Efeknya macam-macam memang, bisa ringan sekali, nyeri di lokal, tapi juga bisa juga after effect misalnya kelainan karena obat (alergi).

Baca juga  UPDATE 10 Januari Kasus Aktif Covid-19 Kini Ada 122.873

Tapi, masyarakat tidak perlu khawatir karena pemerintah dan peneliti akan memastikan keamanan vaksin sebelum diberikan kepada publik.

Satu lagi yang perlu diingat, vaksin bukan sesuatu yang baru. Vaksin covid-19 adalah suatu tambahan dari vaksin yang akan kita berikan. Tidak ada alasan untuk takut. Yang boleh ditakuti adalah virusnya.

Sekarang orang takut, karena orang bingung. Kemudian, (warga) menjadi tidak bisa berpikir lagi sebenarnya apa sih yang harus ditakuti. Tidak perlu takut, karena semua sudah sesuai dengan protap yang berlaku.

Dan saya ingin mengingatkan kepada publik kita punya vaksin dan akan menggunakan vaksin. Sesuatu yang bagus karena meningkatkan imunitas kelompok dan indiviu. Tapi dia bukan satu-satunya sejata pamungkas. Bukan silver bullets.

Kita harus menggabungkan vaksin ini dengan 3T dan 3M. 3T kewajiban pemerintah mengingkatkan kemampuan testtracing, dan treatment. Sementara itu, 3M di publik tidak boleh dilepaskan.

 

 

Sumber:

 

jasa website rumah theme

Pos terkait