Warga Medan Diresahkan Tawuran Diwarnai Perusakan dan Penjarahan

Warga Medan Diresahkan Tawuran Diwarnai Perusakan dan Penjarahan
ILUSTRASI

METROSIDIK.CO.ID, MEDANTawuran antara 2 kelompok remaja terjadi di Kelurahan Belawan Bahari, Medan, Sumatra Utara, pada Rabu, 21 Juli 2021. Tawuran diwarnai aksi perusakan dan penjarahan rumah warga.

Tawuran yang sering terjadi ini telah meresahkan warga bahkan sebagian warga memilih mengungsi. “Semua barang-barang diambil dan dirusak,” ujar Rosmita, salah satu korban penjarahan, dalam program Metro Hari Ini di Metro TV, Rabu, 21 Juli 2021.

Tawuran antara 2 kelompok pemuda ini bukan yang pertama kalinya. Perusakan dan pembakaran belasan kios pedagang hingga penjarahan juga sering terjadi.

Baca juga  Komnas HAM Saksikan Pembongkaran Dua Makam Korban Kerangkeng Bupati Langkat Nonaktif

Warga yang resah dengan aksi penjarahan khawatir keributan ini akan mengancam nyawa mereka. Akhirnya, warga tak sedikiti memilih untuk mengungsi dan meninggalkan rumah.

Salah satu pedagang mengatakan akibat 2 kelompok remaja yang tawuran membuat barang berharga seperti alat elektronik, puluhan tabung gas, uang tunai hingga perhiasan emas juga ikut dijarah pelaku tawuran.

 

 

jasa website rumah theme

Pos terkait