Anambas_Metrosidik. Kapal Km Bukit Raya rute Tanjung Pinang ke Anambas tanggal 8 Januari 2016 lalu sangat memprihatinkan bagi para penumpang. Melonjak nya penumpang kapal yang dikarenakan pasca libur ditahun baru.
Mulai dari pelabuhan Kijang penumpang berdesakkan untuk masuk kekapal Km Bukit Raya. Hal ini terjadi dikarenakan petugas yang kurang tanggap dalam mengatur jalur keluar masuk bagi penumpang.
Tiket kapal mulai tanggal 5 Januari sudah habis terjual, dan tidak sedikit calon penumpang yang tidak kebagian tiket.
Nah, ini yang ditemukan dalam lemari pendingin kapal Km Bukit Raya tujuan Tanjung Pinang Anambas sebuah minuman
dari salah satu produk yang sudah ekpire pada bulan Juni 2015.ironisnya minum itu masih dijual kepada penumpang.
“Pak, maaf minuman ini sudah ekpire bagaimana nih ? tanya dedi yang merupakan salah satu penumpang kapal tersebut. Oh iya pak maaf saya tidak tahu tukar aja dengan yang lain, jawab salah satu petugas kantin.
Dedi syahputra berharap agar pihak penggelola kantin dibawah PT Pelni dan pihak terkait untuk melindungi konsumen agar tidak dirugikan, serta meminta agar masyarakat lebih teliti dan hati-Hati sebelum membeli.
Minuman yang harga normalnya Rp 6000 dijual dengan harga Rp 20.000
Setelah kejadian itu tidak ada upaya petugas kantin untuk menarik kembali minuman yang sudah ekpire tersebut dari dalam lemari pendingin./Fitra