Bupati Anambas: Hindari Narkoba, Generasi Muda Harus Produktif


Anambas,Metrosidik.co.id – Komite Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Kepulauan Anambas, melaksanakan kegiatan sosialisasi yang mengusung tema ” Bahaya Narkoba Bagi Pelajar,” Kegiatan ini diikuti oleh peserta pelajar Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Pertama sederajat, acara berlangsung di Aula Hotel Anambas Iin, Tarempa, Selasa, 07 Januari 2020.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Kabupaten KKA, Abdul Haris, menyampaikan sambutannya dan memberikan apresiasi atas kegiatan yang dilaksanakan.

“Edukasi dan sosialisasi tentang bahaya narkoba bagi pelajar merupakan salah satu upaya agar tidak menggunakan narkoba, memberikan pemahaman di usia dini, untuk generasi masa depan yang produktif, cerdas untuk membangun bangsa dan negara,” sebut Bupati Anambas dalam kata sambutan.

“Maka hari ini kita harus mempersiapkan diri kita sebagai penerus bangsa ini, sebagai cikal bakal nantinya untuk mengelola negara dan menjadi manusia yang produktif,” tambah dia.

Dalam kegiatan sosialisasi tersebut, turut hadir narasumber dari Polres Anambas dan Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana KKA.

Penulis: Fai

jasa website rumah theme
Baca juga  Semester II, Realisasi Investasi Batam Tumbuh 7,2 Persen

Pos terkait