Di Luar SOP, Oknum Polisi ini Mengambil Paksa Sepeda Motor Warga


Foto: Motor CB 150R Milik Warga Yang Di Rampas

ANAMBAS-METROSIDIK.CO.ID| Seorang warga Tanjung Lambai Desa Sri Tanjung Kecamatan Siantan Kabupaten Kepulauan Anambas Said Halis Marhadi (37th) tidak terima perlakuan oknum Polisi terhadap dirinya. Pasalnya, WL(inisial) oknum anggota Polsek Siantan ini diduga melakukan perampasan terhadap sebuah kendaraan sepeda motor merek CB 150 R dijalan Hang Tuah jam. 9.30 Jum’at 1/6/18.

” saya tidak terima atas perlakuan oknum ini kepada saya, dengan nada keras meminta kunci motor saya kemudian membawa paksa motor itu dengan cara didorong olehnya” jelasnya kepada metrosidik.

Tidak terima perlakuan dari oknum tersebut, Said melaporkan kasus ini di Kantor Polres Anambas Jum’at, 1/6, yang kemudian disampaikan pihak Polres untuk melanjutkan buat laporan di hari Sabtu, 2/6/18.

Hari Sabtu di kantor Polres, korban di arahkan kembali untuk membuat laporan lanjutan di kantor Polsek Tarempa.

Kasat Reskrim Polres Anambas Iptu Lukman Husin mengatakan, laporan perkara tersebut silakan dikonfirmasi ke Polsek Siantan.

Kejadian itu berawal dari sebuah hutang piutang upah buruh bangunan oleh Inisial PM kepada pekerja yang sebelumnya mengadukan persoalan tersebut di kantor Polsek Siantan yang ditangani oleh WL beberapa waktu lalu.

” saya berharap laporan saya dapat ditanggapi pihak yang berwajib untuk keadilan” papar Said.

Sebelumnya WL sudah melakukan pertemuan dengan pelapor untuk mencari penyelesaian. WL mengatakan kejadian ini dikarenakan miskomunikasi saja dan tidak ada niat menyerang secara pribadi karena dalam bertugas.

AKP, Jefri Syam Kapolsek Siantan mengatakan, kejadian tersebut hanya miskomunikasi saja. ” tidak semua anggota itu mengerti permasalahan, saya sendiri tidak mengerti permasalahannya, sebagai pemimpinan saya meminta maaf atas kejadian ini” jelasnya. Sabtu, 2/6/18.

Baca juga  Polda Metro Sikat Bersih Preman hingga Bos Pungli Tanjung Priok

Menurutnya, penindakan dalam bertugas ada SOP, tidak boleh gegabah dalam bertindak serta tata kerama dalam bertugas sangat penting untuk dijaga agar hal demikian tidak terjadi.

Ia berharap, kedua belah pihak dapat berdamai dan akan memberikan teguran kedisplinan terhadap anggotanya.

*Fitra

jasa website rumah theme

Pos terkait