Saat peserta Panjat Pinang Obral Hadiah
Anambas, Metrosidik.co.id–Ada yang menarik dalam lomba Panjat Pinang HUT RI ke 74 yang dilaksanakan di lapangan Sulaiman Abdullah, Tarempa, Kabupaten Kepulauan Anambas, Sabtu 17 Agustus 2019. Hal itu menjadi perhatian warga yang sedang menikmati pertunjukkan permainan rakyat. Pasalnya, usai mengkuti lomba, peserta lomba Panjat Pinang mendadak menjadi pedagang.
Terpantau media ini, peserta lomba Panjat Pinang yang berhasil mendapatkan kupon berhadiah sibuk mempromosikan hadiah nya untuk di dagangkan.
Seperti dikatakan Zul yang merupakan salah satu peserta Panjat Pinang kepada media.”Kawan-kawan sepakat untuk menjual hadiah mereka bg. Kami satu group ada 5 orang. Nantinya hasil penjualannya kita bagi,” sebut nya.
Adapun beberpa hadiah yang mereka peroleh di antaranya, kipas angin, sepeda, setrika, tv, rice cooker dan satu karung beras ukuran 10 kg serta masih banyak lagi hadiah lain nya.
Harga yang ditawarkan sangat murah jika dibandingkan dengan harga pasar. Untuk tv merek sharp dengan ukuran 32 inci, dijual dengan harga 1,5 juta, sedangkan harga pasar masih kisaran 3 juta lebih. Untuk Rice Cooker dijual se harga 150 ribu dan Strika 100 ribu.
Namun berbeda dengan Zul, beliau tidak menjual hadiahnya. “Kalau saya bawa pulang aja bg. Kawan-kawan lain sepakat untuk dijual. Jadi saya tidak dapat lagi pembagian hasil penjualan hadiah,” tutur Zul.
Zul menyebut, satu pohon pinang ada 3 group pemanjat. Satu group terdiri dari 5 orang dewasa. Untuk hasil penjualan hadiah diperkirakan mereka memperoleh hasil sekitar 200 hingga 300 ribu per orang.
*Fitra