Batam, Metrosidik.co.id – Suasana hangat penuh keakraban dan rasa syukur menyelimuti acara Silaturahmi dan Syukuran XXV Masa Bakti DPRD Kota Batam yang digelar di lobi Kantor DPRD Kota Batam, Jumat (31/10/2025). Momen ini menjadi refleksi perjalanan 25 tahun lembaga legislatif tersebut dalam mengemban amanah rakyat dan mendukung arah pembangunan Kota Batam.
Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, hadir langsung bersama Wakil Wali Kota Li Claudia Chandra, Pj Sekda Kota Batam Firmansyah, unsur Forkopimda, seluruh anggota DPRD Kota Batam, serta tamu undangan.
Dalam sambutannya, Amsakar mengucapkan selamat sekaligus memberikan apresiasi tinggi atas dedikasi DPRD dalam mendampingi pembangunan daerah.
“Atas nama Pemerintah Kota Batam dan BP Batam, saya mengucapkan selamat milad ke-25. Semoga DPRD Kota Batam makin eksis, kritis, dan konstruktif dalam menyeimbangkan ide serta gagasan demi terwujudnya Batam yang maju dan hebat,” ujarnya.
Amsakar menilai, dalam kurun satu dekade terakhir, hubungan eksekutif dan legislatif di Batam terjalin sangat solid.
“Saya mengatakan bahwa periode sekarang inilah DPRD Kota Batam paling guyub, sejuk, dan harmonis. Dan itu mengantarkan Batam terus berkembang dari waktu ke waktu menjadi semakin baik,” tambahnya.
Ia juga menekankan pentingnya menjaga sinergi dan kolaborasi lintas elemen untuk mewujudkan visi Batam sebagai Bandar Dunia Madani yang modern, berkelanjutan, dan berbudaya.
“Cita-cita itu mustahil terwujud tanpa harmoni. Saya percaya DPRD Batam akan semakin hebat dan terus bersama mendorong Batam menjadi pusat investasi dan pariwisata terdepan di Indonesia,” pungkasnya.
Ketua DPRD: Amanah Rakyat Harus Diwujudkan Nyata
Ketua DPRD Kota Batam, Muhammad Kamaludin, mengungkapkan rasa syukur sekaligus apresiasi kepada seluruh pihak yang mendukung perjalanan lembaga legislatif hingga mencapai usia seperempat abad.
“Terima kasih atas dukungan, kepercayaan, dan kerja sama semua pihak. Tanpa sinergi ini, DPRD Batam tidak akan sampai sejauh ini. Mari terus kita rawat kebersamaan demi Batam yang semakin maju dan sejahtera,” ucapnya.
Kamaludin juga mengingatkan pentingnya integritas dan komitmen anggota dewan dalam melayani masyarakat.
“Ini amanah yang sangat berat dari rakyat. Maka mari kita persembahkan kinerja terbaik, bukan semata mengejar elektabilitas, tetapi menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat,” tegasnya.
Simbol Kebersamaan dan Semangat Baru
Acara syukuran ini menjadi simbol kebersamaan sekaligus penegasan komitmen DPRD Batam untuk terus memberikan kontribusi nyata, mendukung pembangunan, serta memperkuat layanan publik dalam mewujudkan Batam yang maju, harmonis, dan sejahtera.











