Santri Batam Ikuti Lomba Robotik Internasional di Malaysia, Pemko Lepas dengan Doa dan Dukungan

Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, melalui Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida) Kota Batam, Efrius, melepas sejumlah santriwan dari Pondok Pesantren Karya Mas Bangsa IIBS Batam yang akan berkompetisi dalam lomba robotik internasional di Kuala Lumpur, Malaysia. Acara pelepasan berlangsung di Kantor Wali Kota Batam, Kamis (2/10/2025). Foto : Ist

Batam, Metrosidik.co.id – Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, melalui Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida) Kota Batam, Efrius, melepas sejumlah santriwan dari Pondok Pesantren Karya Mas Bangsa IIBS Batam yang akan berkompetisi dalam lomba robotik internasional di Kuala Lumpur, Malaysia. Acara pelepasan berlangsung di Kantor Wali Kota Batam, Kamis (2/10/2025).

Dalam sambutannya, Efrius menyampaikan salam dan permohonan maaf dari Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, Wakil Wali Kota Batam, Li Claudia Chandra, serta Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam yang berhalangan hadir.
“Mudah-mudahan ketidakhadiran beliau tidak mengurangi semangat para peserta yang akan bertanding. Kami yakin anak-anak Batam mampu menunjukkan karya terbaiknya di tingkat internasional,” ujarnya.

Efrius menegaskan bahwa pemerintah daerah sangat mendukung kreativitas dan semangat generasi muda dalam mengasah kemampuan, termasuk di bidang teknologi. Menurutnya, hal ini sejalan dengan visi dan misi kepemimpinan Kota Batam.

“Di dalam 15 program prioritas Wali Kota dan Wakil Wali Kota, salah satunya adalah beasiswa perguruan tinggi bagi masyarakat hinterland dan siswa berprestasi yang kurang mampu. Itu bukti nyata dukungan pimpinan dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Batam,” jelasnya.

Ia berharap para santri mampu meraih prestasi terbaik sekaligus membawa nama baik Batam di kancah internasional.
“Mudah-mudahan anak-anak kami dari Kota Batam dapat memberikan hasil terbaik, sehingga kembali mengharumkan nama Batam tahun ini,” tambahnya.

Sementara itu, Direktur Utama Pondok Pesantren Karya Mas Bangsa IIBS Batam, Masrum, menyampaikan apresiasi atas dukungan yang diberikan Pemko Batam.
“Terima kasih kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang sudah memberi dukungan penuh kepada kami. Mudah-mudahan tahun ini anak-anak kami kembali dapat mengharumkan nama Kota Batam,” ungkapnya.

Baca juga  Lonjakan Kasus Covid-19 di Bandung, Belasan Jenazah per-hari Dimakamkan

Dengan semangat yang dibawa para peserta, Pemko Batam berharap kompetisi ini tidak hanya menjadi ajang prestasi, tetapi juga pengalaman berharga untuk meningkatkan kapasitas generasi muda Batam di bidang sains dan teknologi.

jasa website rumah theme

Pos terkait