Ada Beasiswa Perguruan Tinggi Bagi Anak Nelayan Anambas


Anambas, metrosidik.co.id–Selain upaya meningkatkan kesejahteraan bagi para nelayan, Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas, melalui Dinas Perikanan, Pertanian dan Pangan (DP3) setempat juga berupaya meningkatkan kualitas pendidikan bagi anak-anak nelayan. Upaya itu dilakukan dengan memberikan beasiswa bagi anak nelayan yang berprestasi untuk memperoleh pendidikan ditingkat perguruan tinggi.

Kabarnya, mereka anak nelayan ini nantinya akan memperoleh beasiswa di dua perguruan tinggi. “Rencananya itu, mereka akan disekolahkan di Sekolah Tinggi Perikanan (STP) di Jakarta dan Politeknik Negeri di Pontianak,” jelas Syamsu Herman, Kepala Bidang Pemberdayaan Nelayan DP3 setempat beberapa waktu lalu kepada metrosidik.

Herman menjelaskan, program beasiswa ini merupakan program dari dua perguruan tinggi tersebut. “Sebenarnya beasiswa ini dari perguruan tinggi itu. Anggaran kita hanya untuk seleksi, mengantar dan membantu peralatan sekolah. Kita juga akan mendatangkan tim seleksi. Seleksi ini rencananya akan dilakukan dua bulan ke depan,” sebut dia.

Untuk jumlah kuota beasiswa ini diketahui untuk 40 orang siswa yang selesai menjalani pendidikan di SLTA sederajat.

Sebelumnya, Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas telah memberikan beasiswa di tahun 2012, 2013 dan 2014. Dari program beasiswa tersebut telah berhasil mencetak 37 sarjana, di STP dan Akademi Perikanan Sidoarjo.

*Fitra

jasa website rumah theme
Baca juga  Minta Bebaskan Rekan, Ratusan Preman Serbu Polres Konawe Sambil Pamer Parang

Pos terkait