
Foto: Bupati Kepulauan Anambas Saat Melantik Personil Satlinmas
Anambas, Metrosidik.co.id–Bupati Kepulauan Anambas Abdul Haris lantik Satuan Lindungan Masyarakat (Satlinmas) di gedung Balai Pertemuan Masyarakat Siantan (BPMS) Senin,11/02/19. Satlinmas merupakan unsur perwakilan masayrakat yang dibawah Polri-TNI dan Satuan Polisi Pamong Paraja Kabupeten Kepulauan Anambas yang akan mengamankan Pemilihan Umum serentak pada tanggal 17 April mendatang.
Sebanyak 180 anggota Satlinmas hadir dalam acara pelantikan tesebut. Dalam sambutannya Bupati mengatakan, Satlinmas tidak hanya dilakukan pada saat pemilu saja akan tetapi kegiatan-kegiatan pengamanan ini dilakukan setiap tahun.” Pelaksanaan pemilu tidak hanya menjadi tangungjawab pemerintah daerah dan Satlinmas saja, akan tetapi menjadi tanggungjawab bersama baik pemerintah maupun masyarakat,” ujarnya dalam sambutan.
Perhatian kepada Satlinmas perlu ditangani dengan bijak, perlu dukungan dalam rangka memberikan spirit bagi anggota serta diharapkan dapat meningkatkan kemampuan Satlinmas dalam pengamanan masyarakat dengan profesional dan cepat. “Untuk itu, ikutilah dengan baik pelatihan ini dengan serius dan laksanakan tugas dengan sungguh-sungguh serta penuh ke ikhlasan dan tanggungjawab,” tambahnya.
Selain meminta para personil Satlinmas bekerja secara profesional, Abdul Haris juga menyampaikan kepada anak buahnya untuk dapat mencarikan nomenklatur untuk memberikan gaji dan tunjangan. “Kalau tidak menyalahi aturan dan perundang-undangan untuk permanenkan kenapa tidak, sepanjang dia masih setia dan masih mau mengabdi coba dicarikan nomenkelaturnya. Selama ini mereka bekerja tidak diberikan gaji,” tegasnya.
Terpisah, Wakil Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Heryy Fakhrizal mengatakan, ada sebanyak 300 personil Satlinmas nantinya yang akan ikut mengamankan 150 tempat pemungutan suaran ( TPS).” Setiap TPS akan ditugaskan dua orang personil Satlinmas untuk pengamanan dalam,” ujarnya.
Sebanyak 300 personil Satuan Lindungan Masyarkat(SATLINMAS) siap menjaga keamanan bersama Satpol-PP dalam Rangka meningkatkan keamanan, kenyamanan lingkungan dan ketertiban umum dalam menyukseskan Pemilihan Umum serentak Tahun 2019.
*Fitra