
- ANAMBAS-METROSIDIK.CO.ID|Malam Tabligh Akbar Ustad Abdul Somad diKabupaten Kepulauan Anambas dihadiri ribuan masyarakat yang mendengarkan Tausyiah. Senin malam, 6 Agustus 2018 dilapangan Sulaiman Abdullah. Ustad Somad tiba diAnambas sekira pukul 15.00 dibandara Palmatak dengan menggunakan pesawat
Ustad Somad disambut langsung oleh Bupati Kepulauan Anambas Abdul Haris bersama jajaran pemerintah daerah. Terlihat pelajar berbaris sepanjang pelabuhan hingga jalan menuju halaman kantor Bupati menyambut ustad kondang ini.
Malam Tabligh Akbar dengan tema, “Menjaga Ukhuwah Mempersatukan umat” dihadiri Bupati KKA Abdul haris , Wakil Bupati KKA Wan suhendra, Sekda KKA Sahtiar SH, Ketua DPRD KKA dan beberapa jajaran pemda Anambas serta beberapa instansi vertikal TNI dan POLRI
Bupati KKA Abdul Haris dalam sambutannya mengatakan, bahwa pada malam ini telah datang Ustad Abdul Somat yang selama ini kita lihat di TV, sekarang sudah bisa bertatap muka langsung depan kita dan saya harapkan kepada bapak bapak ibu ibu diharapkan menjaga keterban demi ke suksesan acara ini.
“Semoga Allah Swt memberikan rahmad dan hidayah nya ke pada kita semua,”ucapnya
Sementara itu, Ustad Abdul Somad dalam ceramah agama menyampaikan bahwa Allah berikan pahala dari setiap langkah untuk datang disini. “Insyah allah kalau berniat baik akan mendapatkan ke baikan dari allah , sholat tiangnya agama, makanya kalau sholat nya tepat waktu terpeliharalah ahlaknya” jelasnya dalam ceramah.
Menurutnya, walaupun dia pejabat, TNI, Polisi, satpol PP kalau sholat terpelihara maka terpeliharalah kerluarganya dari api Neraka, kesempurnaan dalam melaksanakan sholat yakni saat membaca Alfatiha, kalau betul dalam membacanya maka sholat nya akan di terima Allah Swt.
“Untuk itu, kata Somad kepada bapak dan ibu yang mempunyai anak, didiklah dari usia balita untuk membaca alquran karna pada usia tersebut lebih cepat dalam menghapal Alquran.” ajaknya
Kedatangan Ustad Abdul Somad ke Kabupaten Kepulauan Anambas adalah dalam rangka mempringati Hari Kemerdekaan RI yang ke 73 tahun.
Untuk memberikan Tausyiah agama kepada masyarakat Anambas agar bersyukur atas rahmad Allah dan tidak lupa akan jasa para pahlawan yang berjuang atas Kemerdekaan RI.
” Mari kita doakan para pejuang bangsa ini, berika Do’a kirimkan surat Alfatihah” himbaunya kepada masyarakat.
*Fitra