Heboh Sosialita Divaksinasi Covid-19 untuk Nakes, Unsur Sengaja Atau Kecolongan?

Heboh Sosialita Divaksinasi Covid-19 untuk Nakes, Unsur Sengaja Atau Kecolongan
Helena Lim (YouTube Helena Lim)

“Nanti kami cek. Apa penyebab yang bersangkutan bisa masuk,” kata Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (9/2/2021).

Riza mengaku sampai sekarang belum mengetahui masalah tersebut. Dirinya hanya menegaskan, prioritas dari awal adalah untuk tenaga kesehatan. Memang, Riza mengakui, ada masalah di pendataan terhadap vaksinasi Covid-19 ini.

Adapun Pengamat Kebijakan Publik, Trubus Rahadiansyah, menduga ada unsur kesengajaan dalam kasus vaksinasi Helena Lim. Artinya, aparatur setempat mengetahui bahwa Helena Lim adalah bukan salah satu bagian prioritas penerima vaksin covid-19. Selain juga cerminan buruknya tata kelola dalam vaksinasi.

“Ketiga, lemahnya pengawasan, pengawasan di internal, lemah di pendataan, dan ada kemungkinan kan dia menggantikan orang yang seharusnya mendapatkan vaksin tersebut,” kata Trubus kepada Liputan6.com, Selasa (9/2/2021).

Menurut Trubus, penjelasan dari Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat terkait vaksinasi Helena Lim hanya bagian dari alibi pembenaran.

“Seperti orang mencuri baru ketahuan, kan bisa saja dia bilang maaf saya lagi lapar, kan bisa. Tapi tidak menjadi pembenaran. Jelas ini fatal,” ujar Trubus.

Trubus meminta peristiwa Helena Lim harus diusut hingga ke ranah hukum, karena ada potensi melawan aturan kebijakan negara.

“Bukan hanya teguran, karena ini saya lihat kesengajaan,” tegas Trubus.

Vaksinasi Helena Lim, kata Trubus, menjadi pembelajaran berharga agar dilakukan evaluasi terkait vaksinasi, terlebih mengenai pembenahan data.

“Pelaksanaan sampai di mana, tingkat kemajuan dan kendalanya, termasuk juga penyimpangannya. Berikut juga harus dilakukan pembenahan data, di tingkat pengawas juga harus ketat. Ini bukan soal sederhana ini soal nyawa,” kata Trubus.

 

 

 

Sumber: 

 

jasa website rumah theme
Baca juga  Abu Bakar Ba'asyir Bebas Murni, Keluarga Berharap Benar-benar Bebas

Pos terkait