Memasuki Pergantian Musim, Ini Himbauan Taufik Kepada Masyarakat

Taufik saat memberikan himbauan kepada masyarakat

Metrosidik.co.id – Banyaknya kawasan hutan terbakar di Kabupaten Bintan. Anggota komisi I DPRD Provinsi Kepri, Taufik mengungkapkan Pemerintah Daerah (Pemda) bersama masyarakat kiranya bisa bahu membahu dan berperan aktif dalam mencegah karhutla.

“Tidak cukup pemerintah saja, peran aktif masyarakat juga diperlukan dengan harus membantu dan ikut serta dalam pencegahan Karhutla dengan cara tidak melakukan pembakaran hutan maupun lahan saat akan memasuki musim tanam, dan khusus pengguna jalan, jangan jangan membuang puntung rokok,” ungkapnya, Kamis(04/05/2023).

Politisi PDIP ini juga telah melakukan inspeksi dan turun ke masyarakat untuk memberi himbauan.

Dirinya menghimbau harus tetap waspada karena sejumlah pihak memunculkannya titik-titik api atau hotspot yang meresahkan. Sehingga menyebabkan terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

jasa website rumah theme
Baca juga  Abdul Haris Meletakan Batu Pertama Untuk Pembangunan Kampus STAI Paduka Anambas

Pos terkait